Apa itu Soft Reset ?
Soft Reset merupakan sebuah ungkapan yang kita sering dengar di PDA dan smartphone, dan sering digunakan untuk menyelesaikan masalah umum dan kejadian aneh pada divice. ketika anda melakukan soft reset pada PDA atau smartphone sering kali di gunakan untuk menghentikan semua program yang sedang berjalan, dan restart – seperti rebooting pada PC ( dimatikan dan di hidupkan lagi ) ketika anda sedang menjalankan sebuah program atau software dan Anda memasukkan data di dalamnya, dan pada saat itu juga anda melakukan soft reset. Anda akan kehilangan data yang anda masukkan tersebut, tetapi soft reset tidak akan berpengaruh terhadap data yang telah kamu simpan di PDA atau smartphone anda, jadi sedikit aman, tetapi jika melakukan soft reset lebih baik save dahulu dan backup data. akan lebih aman.
Intinya : Hanya mengembalikan Sistem Operasi ke pengaturan awal tanpa menghilangkan data-data yang ada
Apa itu Hard Reset ?
Hard reset sering disebut juga sebagai ” Factory Reset “. Sesuai dengan namanya ini adalah proses yang lebih serius. Dengan melakukan Hard Reset akan menghapus semua data yang ada di PDA atau smartphone anda dan mengembalikannya seperti awal pembelian. Sebelum melakukan proses hard reset, disarankan anda menyimpan atau melakukan backup semua data anda dan menyimpannya di tempat yang aman.
Intinya: Sistem operasi akan kembali seperti dari pabriknya dan semua data-data yang ada akan terhapus
Note : "hard reset hanya di gunakan sebagai pilihan terakhir jika anda tidak menemukan solusi lain memperbaiki Sistem Operasi PDA atau smartphone anda"