Siapa yang tidak tahu One Direction? Sepertinya semua tahu,terlebih lagi para remaja putri pastilah semua tahu walau tak semua suka.One Direction adalah boyband asal Inggris-Irlandia yang diisi para anak muda ganteng yaitu Niall Horan, Zayn Malik, Liam Payne, Harry Styles dan Louis Tomlinson.Mereka berlima kini menjadi boyband dengan jutaan fans di seluruh dunia.Tercatat di Twitter followers One Direction melampaui 17 juta followers.Di Indonesia yang terkena demam K-Pop pun , 1D (singkatan dari One Direction) tetap menjadi salah satu boyband yang digemari remaja putri
Perjalanan One Direction dimulai ketika mereka mengikuti ajang pencarian bakat menyanyi "X-Factor" season ketujuhpada tahun 2010.Awalnya mereka masuk sebagai kategori "Boys" dan bernyanyi secara solo alias sendiri-sendiri,namun malangnya mereka semua gagal.Mereka kemudian diberi saran oleh juri tamu,Nicole Scherzinger,untuk menggabungkan mereka menjadi satu boyband.Maka jadilah satu boyband One Direction dan nama "One Direction" berasal dari ide Harry Style.
Setelah menjadi satu grup mereka unjuk kemampuan di X-Factor dengan masuk dengan kategori "Group".Setelah X-Factor berlangsung hari demi hari,satu persatu peserta lain tereliminasi dan mereka pun melaju hingga tiga besar.Walaupun hanya menduduki peringkat tiga di akhir ajang X-Factor tersebut bukan berarti mereka kalah populer dengan juara lainnya.Buktinya dengan mengikuti ajang tersebut mereka cepat memiliki banyak fans di Inggris.Akhirnya popularitas One Direction menjalar hingga seluruh dunia.
Sebelum menjadi artis dunia sekarang ini beberapa personil One Direction ternyata ada yang memiliki kisah tersendiri.Misalnya Harry.Dia dulu ternyata sempat menjadi penjual di toko roti.Setiap hari Sabtu dia harus bekerja dari pukul setengah lima pagi hingga pukul empat sore.Lain halnya dengan Zayn Malik.Dia pernah menjadi pramusaji alias pelayan di restoran milik keluarganya.